Judul Info Lowongan Kerja : 6 Cara Mudah Agar Terhindar Dari Corona
6 Cara Mudah Agar Terhindar Dari Corona
6 Cara Mudah Agar Terhindar Dari Corona
Source: popmama.com |
Sekarang, virus ini telah sampai di Indonesia. Hingga hari ini (Senin, 16/3) ada 117 pasien positif Covid-19 (Termasuk yang sudah sembuh) sejak 1 Maret. Meski angka tersebut dinilai rendah, namun nyatanya penyebarannya cukup cepat. Pemerintah-pun sudah menyadari hal ini dan telah menentukan langkah-langkah terbaik untuk menghindari penyebarannya.
Covid-19 memang tidak mengindikasikan 100% kematian, bahkan beberapa media mengabarkan seperti cnbccindonesia, dalam salah satu laman webnya mengatakan bahwa resiko kematian yang dibawa Covid-19 hanya berkisar 2-5% diatas Flu yang memiliki resiko sebesar 0,1%. Meski demikian, pasien yang pernah terinfeksi virus Covid-19 dan sembuh, mengalami penurunan fungsi paru-paru mereka antara 20 hingga 30 persen.
Pemerintah-pun akhirnya mengambil tindakan serius untuk mencegah penularan Covid-19, mulai dari menunda izin kegiatan publik, menutup beberapa fasilitas umum, hingga meliburkan sekolah-sekolah di beberapa daerah.
Selain dari usaha pemerintah dalam menangani virus ini, kamu juga harus mampu melindungi diri sendiri, mengedukasi diri dengan membaca informasi seputar virus Covid-19 dapat sedikit membantumu dari penularannya loh. Berbicara mengenai penularan virus Covid-19, ada baiknya kamu membaca artikel "6 Cara Mudah agar Terhindar dari Corona".
Selain dari usaha pemerintah dalam menangani virus ini, kamu juga harus mampu melindungi diri sendiri, mengedukasi diri dengan membaca informasi seputar virus Covid-19 dapat sedikit membantumu dari penularannya loh. Berbicara mengenai penularan virus Covid-19, ada baiknya kamu membaca artikel "6 Cara Mudah agar Terhindar dari Corona".
6 Langkah Efektif Mencegah Penularan Corona / Covid-19
1. Boleh Waspada, Jangan Panik. Perdalam Informasi Mengenai Covid-19
Source: searchengineland.com |
2. Rajin Mencuci Tangan Dengan Benar!
Source: www.shutterstock.com |
- Cuci tangan dengan Air mengalir
- Gunakan sabun Anti-Septik demi hasil yang lebih baik
- Cuci tangan selama minimal 20 detik
- Pastikan semua bagian tangan mulai dari telapak, sela-sela, hingga punggung tangan mendapatkan sabun dan air.
Handsanitizer dapat membantumu ketika kamu tidak bisa menemukan air disekitar. Namun, beberapa hari ini handsanitizer sangat susah untuk ditemukan, hal ini dikarenakan masyarakat memang sangat membutuhkan, dan beberapa diantaranya sangat panik hingga membeli semua persediaan toko.
Tapi kamu tidak perlu khawatir, kamu bisa membuat Handsanitizer kamu sendiri di rumah, berbekal beberapa bahan yang dapat ditemukan bebas, kamu tidak perlu lagi menunggu dan berebut stok handsanitizer di supermarket atau toko. Baca artikelnya di sini >> Cara Membuat Hand Sanitizer Sendiri Ala Kamu
3. Hindari Keramaian dan Event Publik Sementara Waktu
Source: www.healthing.ca |
Oleh karenanya, pemerintah meliburkan sekolah-sekolah di beberapa daerah, juga menunda izin acara-acara yang mengundang keramaian. Kamu bisa menghabiskan masa sekitar 2 minggu di rumah atau kos, selagi pemerintah mencoba untuk menghentikan penularan Corona.
Jika kamu memang harus keluar untuk membeli sesuatu, pastikan untuk selalu menerapkan langkah nomor 2, dan juga menggunakan masker tentunya. Namun, masker sangat sulit ditemukan di beberapa toko bahkan supermarket. Tapi jangan risau dulu, kamu bisa pergi ke rumah sakit terdekat untuk membeli masker. Kamu bisa membeli hingga 2 masker setiap harinya, harganya berkisar di 1.500-an per masker.
Hati-hati, ketika daya tahan tubuh kamu sedang lemah, apalagi kamu juga sedang berada di tempat yang rawan seperti keramaian pasar, konser, atau event lainnya, peluang kamu terjangkit akan lebih besar daripada orang yang daya tahan tubuhnya sedang baik.
4. Gunakan Masker
Source: www.sfcdcp.org |
Ketika kamu tidak bisa menemukan masker dimanapun dan kamu harus membeli sesuatu di pasar misalnya. Pastikan orang-orang disekelilingmu nampak sehat, tidak lesu dan memiliki gejala Flu dan Batuk. Jika terindikasi beberapa orang mengalami gejala demikian, pastikan jaga jarak setidaknya sekitar 1.5 meter.
5. Menjaga Imun Tubuh
Source: comparefactory.com |
Cukupi diri kamu dengan makanan-makanan yang cukup dan bergizi, perbanyak makan sayuran, buah, biji-bijian, dan daging rendah lemak. Pastikan juga untuk tetap berolahraga meskipun di dalam rumah, olahraga ringan dan sedikit pemanasan dapat membuatmu lebih baik.
6. Hindari Kontak Langsung dan Konsumsi Hewan Inangnya
Source: rt.com |
Media di china mengabarkan bahwa 2 hewan inang dari Corona berasal dari kelelawar dan trenggiling. Hindari kontak langsung, atau bahkan memakannya, beberapa daerah menggunakan kelelawar sebagai santapan obat tradisional untuk penyembuhan penyakit secara alternatif. Alih-alih bertujuan untuk sembuh dari sebuah penyakit, malah terjangkit penyakit baru.
Intinya, pastikan diri kamu untuk selalu up to date perkembangan virus tersebut. Memang indikasi kematiannya rendah, tapi meskipun kamu sembuh, fungsi paru-paru tidaklah lagi sama seperti sebelumnya. Memang benar apa yang dikatakan orang-orang, mencegah lebih baik daripada mengobati.
Jika kamu mengalami gejala Flu, seperti deman, batuk dan juga pilek. Apalagi kamu merasa telah mengunjungi atau melakukan kontak langsung dengan negara, acara, atau bahkan orang terjangkit, segera pergi ke rumah sakit rujukan Corona yang terdekat.
Referensi:
- https://www.alodokter.com/ketahui-cara-untuk-mencegah-penularan-virus-corona
- https://www.kompas.com/tren/read/2020/03/13/111245765/kasus-pertama-virus-corona-di-china-dilacak-hingga-17-november-2019?page=1
- https://www.suara.com/health/2020/03/13/165526/waduh-sembuh-dari-corona-covid-19-pasien-bisa-alami-penurunan-fungsi-paru
- https://www.cnbcindonesia.com/news/20200302133312-4-141715/jangan-panik-risiko-kematian-corona-ternyata-rendah
- https://www.kompas.com/tren/read/2020/03/13/111245765/kasus-pertama-virus-corona-di-china-dilacak-hingga-17-november-2019?page=2
- https://news.detik.com/berita/d-4940409/data-corona-terkait-indonesia-16-maret-2020-pukul-0500-wib
Demikianlah Artikel 6 Cara Mudah Agar Terhindar Dari Corona
Sekian Info Lokernya 6 Cara Mudah Agar Terhindar Dari Corona, semoga saja bisa bermanfaat untuk agan-agan semua. okay, sekian postingan Info loker Indonesia kali ini.
Hindari keramaian dulu ya guysss
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh administrator blog.
BalasHapus