Advertisement

Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar

Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar - Haii agan-agan pencari Info Lowongan Kerja Indonesia, Kali ini Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar, Tribun Loker punya beberapa info nih, langsung saja cek infonya di bawah.

Judul Info Lowongan Kerja : Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar

Info Loker Peluang Lain


Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar

Bagaimana Cara Membuat Makalah?

Cara Membuat Makalah Yang Baik dan Benar
Source: www.photobox.co.uk

Tribun Cara- Anak sekolahan pasti sudah tidak asing lagi dengan kata ini. Bagaimana lagi? Mulai dari SD, SMP, SMA, bahkan awal semester perkuliahan masih akan ada tugas-tugas yang berupa 'Makalah'.

Meskipun dalam penerapannya kita sudah sering berhadapan dengan makalah tersebut, namun dalam penerapannya kita tidak maksimal. Kita bahkan tidak tahu apa saja struktur yang membangun sebuah makalah, bagaimana susunannya, atau bahkan tujuan dari makalah itu sendiri.

Artikel ini akan membantu kalian dalam memahami 'Cara Membuat Makalah', baik kalian yang sudah mengenalnya dan ingin mendalaminya, atau bahkan kalian yang baru mau belajar cara membuat makalah.

Struktur Penting Makalah

  1. Cover Makalah.
  2. Kata Pengantar Makalah
  3. Daftar Isi Makalah
  4. Pendahuluan Makalah.
  5. Pembahasan Makalah.
  6. Penutup Makalah.
  7. Daftar Pustaka Makalah.
  8. Lampiran Makalah. (jika ada yang perlu dilampirkan)
Coba untuk mengingat bagian-bagian struktur maupun susunan di atas.Jangan sampai ketika kamu sudah masuk ke perkuliahan, kamu bahkan tidak bisa mengingat atau bahkan mengetahui apa saja struktur penting membangun sebuah makalah.

Penjelasan

   Cover

Cover adalah halaman terdepan suatu makalah yang memuat:
  • Judul Makalah (Kapital, tebal. Biasanya ukuran 14pt)
  • Logo Instansi/Lembaga (Berada di tengah, dengan ukuran sedang)
  • Nama Penulis/Tim (Sertakan juga NIM/no. absen)
  • Tempat Tahun Terbit, dan atau Pembelajaran  (Dalam perkuliahan, gunakan nama universitas, fakultas dan atau prodi)

Nama penulis ditulis menggunakan nama asli dan lengkap tanpa gelar dan menggunakan huruf kapital.

Contoh cover:
Cara Membuat Makalah Yang Baik dan Benar
Contoh (Individu). Source: RomaDecade.org

Cara Membuat Makalah Yang Baik dan Benar
Contoh (Kelompok). Source: Sijai.com

   Kata Pengantar

Kata pengantar yang baik, harus berisi atau memuat:

  • Puji syukur kepada Tuhan yang Maha Esa
  • Ucapan terima kasih kepada setiap orang yang mendukung
  • Alasan pembuatan makalah
  • Permintaan kritik dan saran
  • Penutup

Contoh sebagai berikut:


   Daftar Isi

Daftar isi merupakan tempat informasi tentang bab, sub-bab dan topik/isi seputar makalah. Tentu kita baru bisa membuatnya setelah makalah benar-benar sudah jadi, karena halaman yang kita isikan maupun topik di bab pembahasan belum disempurnakan. Oleh karena itu, berikut adalah daftar planning yang bisa digunakan sebagai daftar isi sementara:
  • Halaman Judul
  • Kata Pengantar
  • Latar Belakang
  • Batasan Masalah
  • Rumusan Masalah
  • Tujuan
  • Manfaat
  • Istilah Penting
  • Kerangka Berpikir
  • Hipotesis
  • Kesimpulan
  • Saran

Contohnya adalah sebagai berikut (Sudah jadi):

*Contoh daftar isi diatas tidak berhubungan dengan kata pengantar

   Bab I Pendahuluan

Pendahuluan memuat gambaran tentang apa yang ingin disampaikan penulis dalam makalah, bab ini terbagi menjadi 3 bagian, yakni:
  • Latar Belakang, merupakan alasan menarik tentang "mengapa" penulis mengambil tema/judul/penelitian ini. Kaidah penulisan latar belakang menggunakan 'piramida terbalik' atau berurutan dari yang umum ke khusus.
  • Rumusan Masalah, berisi masalah-masalah yang akan dibahas dalam makalah.
  • Maksud & Tujuan, sesuai dengan namanya, yakni maksud dan tujuan penulis.
Contoh sederhana:
Cara Membuat Makalah Yang Baik dan Benar

   Bab II Pembahasan

Pembahasan adalah inti dari semua makalah. Pada bagian inilah masalah-masalah yang sudah disebutkan pada rumusan masalah dipaparkan sehingga segala teori, metode penelitian, sasaran penelitian dan penjabaran atas penelitian tersampaikan.

Pada bab ini, segala data-data kualitatif maupun kuantitatif sangat perlu untuk disajikan, mengingat data-data tersebut mampu mendukung teori-teori atau gagasan yang sedang diangkat penulis.

Kesalahan-kesalahan umum yang sering dilakukan tanpa sadar adalah mencantumkan opini penulis, membuat suatu pandangan subjektif sehingga mengabaikan bukti-bukti. Padahal bab ini berisi data aktual dan juga litelatur/referensi yang berkaitan.

Contoh bab pembahasan:

   Bab III Penutup

Pada bab ini akan diisi dengan kesimpulan menyeluruh penelitian berdasar observasi. Kembali lagi pada tujuan dari terlaksananya atau dibuatnya makalah ini. Hasil-nya tidak perlu harus sama dengan hipotesa awal, karena tentu banyak variabel yang tidak bisa dikontrol.

Contoh penutup:
Cara Membuat Makalah Yang Baik dan Benar
Source: klopsasas.blogspot.com

   Daftar Pustaka

Daftar pustaka cukup penting untuk sebuah laporan penelitian atau makalah, dafter isi berisi kutipan maupun asal referensi hingga kita bisa mencantumkan berbagai landasan teori maupun data-data yang dapat menunjang penelitian atau pembuatan makalah.

Cara Membuat Makalah Yang Baik dan Benar
Source: www.ngikik.com

Contoh diatas merupakan penulisan referensi yang kompleks, yang sesuai dengan tata aturan atau kaidah. Jarang sekali di masa SMP-SMA ada yang menggunakan format seperti diatas.

   Lampiran

Lampiran berupa halaman tambahan yang berisi data-data penunjang laporan atau makalah, semisal: Tabel hasil penelitian (Tambahan;bersifat:optional), gambar-gambar (foto laporan praktikum contohnya).

Kata Kunci: Cara Membuat Makalah, Makalah




Demikianlah Artikel Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar

Sekian Info Lokernya Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar, semoga saja bisa bermanfaat untuk agan-agan semua. okay, sekian postingan Info loker Indonesia kali ini.

Anda sedang membaca artikel Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar dan artikel ini url permalinknya adalah https://tribuncara.blogspot.com/2019/12/cara-membuat-makalah-yang-baik-dan-benar.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.

0 Response to "Cara Membuat Makalah yang Baik dan Benar"

Posting Komentar